Razia Rutin di Rutan Soa Siu, Petugas Temukan Barang Terlarang

REDAKSI BANDA ACEH

- Redaksi

Kamis, 20 Februari 2025 - 09:19 WIB

5046 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Razia Rutin di Rutan Soa Siu, Petugas Temukan Barang Terlarang

Tidore – Petugas Rumah Tahanan (Rutan) Kelas IIB Soa Siu kembali menggelar razia rutin pada Kamis (20/2/2025) di Blok Papua, yang menjadi titik fokus penggeledahan kali ini. Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan tidak adanya barang-barang terlarang serta menjaga ketertiban dan keamanan di dalam rutan.

Penggeledahan ini dipimpin langsung oleh Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka. KPR) dengan melibatkan staf KPR, anggota pengamanan, serta staf administrasi. Setiap warga binaan pemasyarakatan (WBP) diperiksa secara menyeluruh, baik melalui pemeriksaan badan maupun pengecekan barang-barang yang ada di dalam kamar hunian.

Dalam razia tersebut, petugas berhasil menemukan beberapa barang yang dilarang berada di dalam rutan, antara lain tiga buah korek api gas, satu pecahan cermin, dan satu buah paku. Barang-barang tersebut langsung diamankan untuk didata dan selanjutnya dimusnahkan sesuai prosedur yang berlaku.

Kepala Rutan Kelas IIB Soa Siu, Wayan Arya Budiartawan, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen pihaknya dalam menciptakan lingkungan rutan yang aman dan kondusif. Ia juga menyampaikan bahwa hasil razia ini akan segera dilaporkan kepada Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Maluku Utara untuk tindak lanjut lebih lanjut.

“Kami terus berupaya meningkatkan pengawasan serta melakukan razia secara berkala guna mencegah masuknya barang-barang terlarang. Keamanan dan ketertiban di dalam rutan menjadi prioritas utama kami,” ujar Wayan Arya Budiartawan.

Dengan adanya razia rutin ini, diharapkan lingkungan pemasyarakatan dapat tetap terjaga dari potensi gangguan keamanan. Pihak Rutan Soa Siu juga berkomitmen untuk terus memperketat pengawasan guna memastikan tidak ada celah bagi masuknya barang-barang berbahaya yang dapat mengancam keselamatan warga binaan maupun petugas.

Berita Terkait

Aksi Sosial Propam Polda Aceh Berbagi Takjil, Warga Sangat Antusias
Masyarakat Antusias ” Menyambut Program Bagi Takjil Propam Polda Aceh Saat Ramadhan
Setelah Diserang Surat Hoaks BPMA, Beredar Foto Makmun dan Fahrudin dengan Menteri Bahlil
Kodam IM Lestarikan Tradisi Meugang, Perkuat Silaturahmi dan Keimanan.
Ketum PPA Prof.Dr. Marniati Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Gampong Ateuk Pahlawan
Panen Perdana Terong di Rutan Kelas IIB Ternate, Warga Binaan Berkontribusi untuk Ketahanan Pangan
Ir. Mawardi ST Mewakili Gubernur Aceh H. Muzakkir Manaf Kukuhkan DPD HPJI Aceh
PLN UID Aceh Pastikan Kontrak Gabungan Pekerjaan Pemborongan Pelayanan Teknik (TAD) Dan Inspeksi Jaringan Distribusi Telah diproses Sesuai dengan Regulasi yang Berlaku

Berita Terkait

Jumat, 7 Maret 2025 - 20:30 WIB

Aksi Sosial Propam Polda Aceh Berbagi Takjil, Warga Sangat Antusias

Jumat, 28 Februari 2025 - 00:34 WIB

Setelah Diserang Surat Hoaks BPMA, Beredar Foto Makmun dan Fahrudin dengan Menteri Bahlil

Kamis, 27 Februari 2025 - 17:14 WIB

Kodam IM Lestarikan Tradisi Meugang, Perkuat Silaturahmi dan Keimanan.

Minggu, 23 Februari 2025 - 11:44 WIB

Ketum PPA Prof.Dr. Marniati Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Gampong Ateuk Pahlawan

Jumat, 21 Februari 2025 - 14:21 WIB

Panen Perdana Terong di Rutan Kelas IIB Ternate, Warga Binaan Berkontribusi untuk Ketahanan Pangan

Kamis, 20 Februari 2025 - 09:19 WIB

Razia Rutin di Rutan Soa Siu, Petugas Temukan Barang Terlarang

Selasa, 18 Februari 2025 - 23:59 WIB

Ir. Mawardi ST Mewakili Gubernur Aceh H. Muzakkir Manaf Kukuhkan DPD HPJI Aceh

Selasa, 18 Februari 2025 - 22:38 WIB

PLN UID Aceh Pastikan Kontrak Gabungan Pekerjaan Pemborongan Pelayanan Teknik (TAD) Dan Inspeksi Jaringan Distribusi Telah diproses Sesuai dengan Regulasi yang Berlaku

Berita Terbaru

PEKANBARU

Disdik Riau Larang Sekolah Terlibat Pengadaan Seragam

Jumat, 7 Mar 2025 - 17:25 WIB