Akselerasi Arahan Menteri Imigrasi & Pemasyarakatan, Kalapas Narkotika Samarinda Bersama Kadivpas Kumham Kaltim Geledah Kamar Hunian serta Tes Urin WBP dan Petugas Lapas

admin

- Redaksi

Kamis, 14 November 2024 - 22:59 WIB

5027 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Samarinda | Dalam rangka mendukung arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan untuk menciptakan lingkungan bebas narkoba, Lapas Narkotika Samarinda kembali menggelar penggeledahan kamar hunian dan tes urine bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) serta pegawai, Rabu (13/11).

Kegiatan yang bertempat di Lapas Narkotika Samarinda ini diawali dengan apel bersama yang diikuti oleh seluruh pegawai Lapas, Tim SatopsPatnal Kanwil Kemenkumham Kaltim, serta Aparat Penegak Hukum (APH) dari TNI, Polri, dan BNN.

Apel dipimpin langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kemenkumham Kaltim, Endang Lintang Hardiman.

Dalam amanatnya, Kadivpas Kemenkumham Kaltim mengapresiasi kinerja Kalapas Narkotika Samarinda, Theo Adrianus, dan jajarannya yang berhasil menjaga integritas, disiplin, dan tanggung jawab dalam mewujudkan Lapas Bersinar (Bersih Narkoba).

Penghargaan ini didasarkan pada hasil beberapa razia gabungan dan tes urine yang menunjukkan bahwa WBP terbebas dari barang terlarang serta dinyatakan negatif narkoba.

Setelah apel, kegiatan dilanjutkan dengan penggeledahan kamar blok hunian WBP secara kolaboratif bersama APH, TNI, Polri, dan BNN. Dalam penggeledahan ini, tidak ditemukan barang-barang terlarang.

Kemudian, dilakukan tes urine dengan pengawasan langsung dari TNI, Polri, dan BNN, yang melibatkan 189 WBP dan 11 petugas Lapas Narkotika Samarinda, di mana seluruhnya dinyatakan negatif narkoba.

Sebagai pilot project untuk Lapas/Rutan bebas narkoba, Lapas Narkotika Samarinda di bawah kepemimpinan Theo Adrianus terus mengadakan razia dan tes urine sebagai langkah konkret dalam memberantas peredaran narkoba serta menjaga keamanan dan ketertiban.

Dukungan dari berbagai instansi, seperti TNI, Polri, dan BNN, menunjukkan komitmen bersama untuk memerangi peredaran dan penyalahgunaan narkoba, baik di dalam maupun di luar lapas.

Theo Adrianus menyampaikan, “Sebagai bagian dari komitmen kami untuk menciptakan lapas yang bersih dan bebas dari narkoba, sinergi yang solid antara Lapas Narkotika Samarinda, TNI, Polri, BNN, dan seluruh aparat penegak hukum lainnya merupakan kunci keberhasilan dalam menjalankan program ini.

Ke depannya, kami berharap agar Lapas Narkotika Samarinda bukan hanya menjadi tempat pemasyarakatan, tetapi juga pusat pembinaan yang mampu mengembalikan WBP menjadi pribadi yang lebih baik, siap kembali ke masyarakat dengan niat dan tekad yang baru,” ungkapnya.(AVID/rel)

Berita Terkait

Afridawati-amin Haris Kuasai Debat Publik Visi Terukur Dan Mudah Dipahami”
Afridawati-Amin Haris: Kandidat Kuat Pilkada Simeulue dengan Visi Pro Rakyat
Pasangan AMAL Unggul dalam Debat Pilkada Aceh Selatan, Tawarkan Program Pro-Rakyat dan Keberlanjutan Pembangunan
150 Warga Desa Aras Menyatakan Sikap Dukung Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Batu Bara Zahir & Aslam
Pendaftaran Turnament Mobile Legend Piala Zahir-Aslam Diperpanjang Hingga 31 Oktober 2024
Kurangnya Pemantauan Desa Batukuda Meraup Keuntungan, ADD 2022 dan 2023, Diduga Fiktif
Herman Abak: Program Muflihun-Ade Hartati Bukan ‘’Omon-omon’’Ini Nyata
Tak Lepas dari Program Kemandirian, 20 orang Wbp Perempuan Lapas Pasir Pengaraian ikuti Pelatihan

Berita Terkait

Minggu, 1 Desember 2024 - 21:59 WIB

Baveti Aceh Gelar Open Tennis U-115 Tahun 2024, Piala Aminullah

Senin, 11 November 2024 - 23:53 WIB

Legend Volly Ball Banda Aceh Siap Menangkan AMIN di Pilkada 2024

Minggu, 10 November 2024 - 02:04 WIB

Safari Subuh Al Amin Jadi Sarana Ibadah Berjamaah Dan Silaturrahmi

Jumat, 8 November 2024 - 04:31 WIB

Safari Berjamaah Al Amin Semakin Ramai, Aminullah Ajak Anak Muda dan Orang Tua Bergabung

Selasa, 5 November 2024 - 20:20 WIB

Yakin Menang, PBB Banda Aceh Alihkan Dukungan Dari Illiza ke Paslon 3 Aminullah-Isnaini

Selasa, 5 November 2024 - 08:31 WIB

Peluncuran Motor Listrik, PLN UID Aceh Siap Tingkatkan Layanan Kelistrikan

Senin, 4 November 2024 - 15:47 WIB

Propam Polda Aceh Gelar Gaktibplin di Polres Pidie dan Pidie Jaya, Ini adalah Langkah Strategis Tingkatkan Disiplin dan Integritas Personel

Senin, 4 November 2024 - 14:18 WIB

Hj. Aisyah Ismail (Kak IIN) :Muallem Berkorban Jiwa Dan Raga Bahkan Nyawa Demi Aceh, Perjuangan Muallem Sangat Mahal

Berita Terbaru

BANDA ACEH

Baveti Aceh Gelar Open Tennis U-115 Tahun 2024, Piala Aminullah

Minggu, 1 Des 2024 - 21:59 WIB