Pelantikan 25 Anggota DPRK Gayo Lues, ini Pesan Mendagri

admin

- Redaksi

Selasa, 3 September 2024 - 06:59 WIB

50160 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gayo Lues – Tepatnya Hari Senin Pagi tadi, Dua Puluh Lima (25) Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Gayo Lues hasil Pileg lalu Masa Jabatan 2024-2029, resmi dilantik dan diambil sumpahnya sebagai Anggota DPRK Gayo Lues yang baru yang dipandu langsung Oleh Ketua Pengadilan Negeri Blangkejeren, Bob Rosman SH, Senin (02/09/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian yang dibacakan langsung oleh PJ. Bupati Gayo Lues, H. Jata SE dan mengatakan, Sinergitas dan Kolaborasi antara Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten dan Pemerintah Daerah hendaknya harus terus terjaga dengan baik.

Sehingga Katanya, Sinergitas dan Kolaborasi kerja Kolektif antara DPRK dan Kepala Daerah harus diarahkan secara positif.

Terlebih memberikan respon cepat dalam pemecahan persoalan kerakyatan ditingkat lokal, Regional serta Tingkat Nasional.

Menurut PJ. Bupati Gayo Lues ini, Mendagri mengingatkan bahwa begitu vitalnya peran DPRK sehingga Anggota Dewan harus memiliki pengetahuan dan kemampuan yang luas terkait tanggung jawabnya.

Selain itu katanya, peran dan fungsi DPRK begitu penting, maka figur Anggota Dewan haruslah mempunyai kemampuan yang lebih handal berkaitan dengan tugas dan wewenangnya yang menjadi tanggung jawabnya.

Sebelum mengakhiri sambutannya, H. Jata SE juga mengucapkan selamat kepada ke 25 Anggota DPRK yang barusan saja dilantik, semoga dapat menjalankan tugasnya dengan baik.

“Atas nama Pimpinan Daerah, Saya ucapkan selamat bekerja memukul Amanah dan beban berat ini harus dapat dijalankan dengan sebaik – baiknya,” Ucapnya.

Sidang Paripurna DPRK Gayo Lues tersebut, H. Ali Husin SH menjadi Ketua DPRK Gayo Lues sementara yang sebelumnya juga menjadi sebagai Ketua DPRK Gayo Lues Masa Jabatan 2019 – 2024.

H.Ali Husin SH menyebutkan, akan bekerja secara maksimal dalam mengemban tugas yang diberikan oleh Masyarakat untuk Lima Tahun kedepan.

“Semoga Tugas yang diberikan Masyarakat di pundak kami, kedepan dapat Kami emban dengan baik dan amanah,” Pungkasnya.

Pelantikan ke 25 Anggota DPRK Gayo Lues tersebut juga dihadiri oleh Anggota DPR RI dari Partai PKB H. Irmawan, S.Sos, MM Anggota DPRA Rizaluddin SH MH, Porkopimda, Para kepala SKPK, Tokoh Agama, Tokoh Ulama, Tokoh Masyarakat,LSM dan Insan Pers sehingga Pelantikan Anggota DPRK Gayo Lues berjalan dengan aman dan lancar.

Di akhir acara, seluruh hadirin mengucapkan ucapan selamat kepada Anggota DPRK yang dilantik disertai dengan Foto bersama. [ABDIANSYAH]

Berita Terkait

Kodim 0113/ Gayo Lues Sambut Bulan Suci Ramadhan Dengan Kerja Bakti Pembersihan Mesjid
Lantunan Sholawat Sambut Calon Bupati Gayo Lues Nomor 1 “Said Sani-Saini” di Pining
WUJUD KEPEDULIAN,BABINSA BANTU PETANI PEMUPUKAN TANAMAN JAGUNG
Kehadiran Massa di Padang Terangun Buktikan Cinta Masyarakat kepada Paslon GAESSS BERIMAN
Gayo Lues Butuh Pemimpin, Bukan Pemimpi
Bukti Masyarakat Cinta “GAESS BERIMAN”, Kampanye Dialogis di Kampung Padang Terangun Dihadiri Ribuan Warga 
Jalan Desa Porang – Anak Reje Ambruk, Pemerintah Jangan Pura-pura Buta
GAESSS BERIMAN, Santri Doakan SAID SANI-SAINI Jadi Bupati-Wakil Bupati di 2024

Berita Terbaru

BANDA ACEH

PPA Dirikan Industri Teripang Ekspor di Langsa

Rabu, 9 Apr 2025 - 23:04 WIB